Cara Centang Biru di TikTok Tanpa Followers Banyak 2024
Ini Nih Cara Centang Biru di TikTok Tanpa Followers Banyak terbaru 2024 agar Akun TikTok kamu verified (ter-verifikasi resmi). Maksudnya apa? salin copy emoji? cara resmi!
Sebagai pengguna TikTok tentu Anda ingin mendapatkan centang biru atau verifed agar mendapatkan citra yang baik.
Akun yang telah mendapatkan verifikasi akan dianggap sebagai akun resmi dan mendapatkan posisi teratas di pencarian.
Seperti halnya pada media sosial lainnya dimana hanya akun memenuhi syarat saja yang bisa mendapatkan lencana tersebut.
Untuk mendapatkannya juga memerlukan cara khusus dan itu bisa dibilang susah-susah gampang dilakukan.
Ingin tahu bagaimana caranya? Silahkan simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui lebih lengkapnya.
Contents
Sedikit Tentang Centang Biru di TikTok?
Seperti di platform lainnya, centang biru di TikTok berarti identitas akun telah dikonfirmasi oleh pihak aplikasi tersebut, khususnya TikTok.
Verifikasi umumnya disediakan untuk selebriti, merek, atau influencer. Akun-akun ini harus memenuhi ketentuan yang berlaku.
Tetapi Anda tidak harus menjadi selebriti terkenal untuk diverifikasi. Faktanya, ada berbagai jenis akun bisnis yang terverifikasi TikTok.
Singkatnya, mendapatkan verifikasi di TikTok dapat membantu membangun dan memperkuat bisnis Anda.
Jika Anda seorang musisi, aktor, penulis, atau bahkan pemilik bisnis, tanda verifed TikTok dapat membantu Anda mendapatkan kepercayaan lebih.
Syarat Centang Biru Tiktok
Tidak ada persyaratan khusus yang harus dipenuhi untuk mendapatkan verifed di TikTok, namun empat syarat centang biru tiktok berikut dipertimbangkan ketika ingin memperoleh tanda centang biru resmi:
- Keaslian
Pastikan itu merupakan akun Anda dan video yang diunggah asli milik Anda. - Keunikan
Buktikan bahwa Anda menawarkan sesuatu yang berbeda dari jutaan pengguna lainnya. Jangan hanya meniru gaya orang lain. - Aktif
Memposting konten secara teratur dan juga menonton video yang dibuat oleh orang lain dan mengomentarinya setiap hari. - Mengikuti aturan
Menandai akun Anda karena melanggar aturan akan sangat mengurangi peluang Anda untuk diverifikasi. Jangan sampai ada konten ujaran kebencian, intimidasi, dan hal yang melanggar lainnya.
Cara Mendapatkan Tanda Centang Biru di TikTok
Berikut adalah beberapa tip dan trik cara supaya tiktok centang biru yang akan membantu Anda diperhatikan oleh pihak TikTok yang memberikan centang biru untuk Anda. Ikuti langkah berikut cara supaya tiktok centang biru dengan mengajukan verified TikTok.
1. Temukan Niche Anda dan Terus Membuat Konten
Membangun merek apa pun di media sosial berarti memposting konten populer dan original setiap harinya.
Setelah Anda dikenal karena sesuatu maka akan lebih mudah untuk menarik penonton dan memperbanyak pengikut Anda.